Operator Pada Visual Basic 2010

Gambar Operator Visual Basic

Assalamualaikum Wr.Wb.

Salam hangat selalu dan semoga sejahtera. Alhamdulillah saya masih bisa menulis artikel untuk para pembaca sekalian. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai Operator Pada Visual Basic 2010. Mungkin sudah banyak orang yang mengetahui tentang operator dalam sebuah pemrograman, karena rata-rata semua operator dalam setiap pemrograman itu sama. Tapi tidak ada salahnya saya menulis artikel tentang Operator Pada Visual Basic 2010 ini, bagi yang sudah merasa bosan anda tidak perlu membacanya, tapi bagi anda yang ingin belajar tentang Visual Basic 2010 artikel ini adalah pilihan yang tepat bagi anda.

Apa itu Operator?
Operator adalah sebuah intruksi yang digunakan untuk mendapatkan hasil dari suatu proses, biasanya dilambangkan dengan simbol matematis tertentu, seperti simbol tambah(+), simbol kurang(-), simbol kali(*), dan simbol bagi(/). Selain Operator ada juga yang disebut dengan Operand. Operand adalah nilai asal yang digunakan untuk mendapatkan hasil yang diproses oleh Operator. Misalnya: 5 + 3, angka 5 dan angka 3 merupakan Operand dan simbol tambah(+) merupakan Operator.

1. Operator Aritmatika
    Operator aritmatika digunakan untuk melakukan operasi matematika.
    Daftar Operator Aritmatika:
Operator Aritmatika
Operasi yang dilakukan
+
Penjumlahan
-
Pengurangan
*
Perkalian
/
Pembagian
^
Pangkat
Mod
Menghitung sisa pembagian

2. Operator Penugasan
    Operator penugasan berfungsi untuk memasukkan nilai dari suatu ekspresi ke ekspresi yang lain, operator penugasan digunakan dengan simbol (=).
3. Operator Pembanding
    Operator pembanding berfungsi untuk membandingkan suatu nilai dengan nilai yang lain dimana hasilnya akan menghasilkan nilai logika TRUE atau FALSE.
    Daftar Operator Pembanding:
Operator Pembanding
Keterangan
=
Sama dengan
>
Lebih besar dari
<
Lebih kecil dari
<>
Tidak sama dengan
<=
Lebih kecil atau sama dengan
>=
Lebih besar atau sama dengan
Between
Menentukan antara nilai
Like
Pencarian dengan pola
In
Mencari data dengan nilai tertentu


4. Operator Logika
    Operator logika berfungsi untuk menentukan hasil berupa nilai TRUE atau nilai FALSE.
    Daftar Operator Logika:
Operator Logika
And
Or
Xor
Not

Itulah beberapa jenis operator yang sering digunakan dalam pemrograman Visual Basic 2010. Berikut ini saya memberikan contoh pemrograman tentang penggunaan operator aritmatika, silahkan dilihat;


Kalau kode diatas di jalankan maka hasilnya akan tampak seperti dibawah ini:

Contoh Operator Tambah

Contoh Operator Pengurangan

Contoh Operator Pembagian

Contoh Operator Perkalian


Nah mungkin segitu saja yang bisa saya tulis dalam artikel mengenai Operator Pada Visual Basic 2010 ini,  semoga artikel ini bisa berguna dan bermanfaat bagi kalian yang sedang belajar tentang pemrograman khususnya pada pemrograman Visual Basic. Nah, kalau menurut anda artikel ini bermanfaat tidak ada salahnya untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman kalian, satu klik tombol share dan like sangat berarti bagi. Terima Kasih
Wassalamualaikum Wr.Wb

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »